26 Feb 2011

26.02.11 @marina's beach

♍ª♍ª , Athar, Bunda, Rafa n 2 assisten, 06.30 berangkat menuju pantai Marina.

Jalan-jalan pagi sambil menghirup udara pantai ... Hmmm...
Ternyata dsana ada tambahan tempat baru, Taman Rusa..
Ga tau emg tambahan fasilitas dsana atau... fasilitas pribadi yang mau di- "share" ke publik..
Yg pasti.. Athar suka banget ksana.. Mengenal hewan dari dekat sembari memberikan makanan langsung ke rusa2 tsb...

HTM:

Rp.3.000/org, Rp.2.000/mobil. Free 4 child.

Sent from my BlackBerry® smartphone

25 Feb 2011

Siroop Tjampolay

Sirop dg berbagai rasa, g usah dilihat tulisannya sdh terlihat dari warnanya, kyk pelangi.. mejikuhibiniu, LOL... Sirup ini asli dr Cirebon,tertulis sejak 11 djuli 1963 (ejaan lama bgt yaa).
First, suka bgt ma warna2nya.. Ditambah lg botolnya bening (warna sirop lgs keluar dey) , dgn pencahayaan lgs dr belakang (bilik etalase).. Cari angle yg bagus.. langsung dey take a shoot...

Sent from my BlackBerry® smartphone

17 Feb 2011

Kenapa UHT???

Kenapa UHT???? Nah.. ini dia yg sering dibahas para mama disini, ttg Plus Minus UHT, utk link lengkapnya... ada berapa sumber, contohnya ini

Proses UHT : Upaya Penyelamatan Gizi Pada Susu

Dikirim oleh Evariny A. untuk Kesehatan anak Pola Makan & Gizi
dikunjungi: 1083 kali, 1 hari ini

Susu merupakan sumber gizi terbaik bagi mamalia yang baru dilahirkan. Susu disebut sebagai makanan yang hampir sempurna karena kandungan zat gizinya yang lengkap. Selain air, susu mengandung protein, karbohidrat, lemak, mineral, enzim-enzim, gas serta vitamin A, C dan D dalam jumlah memadai.


Manfaat susu merupakan hasil dari interaksi molekul-molukel yang terkandung di dalamnya. Susu segar merupakan cairan yang berasal dari ambing sapi sehat dan bersih yang diperoleh dengan cara pemerahan yang benar yang kandungan alaminya tidak dikurangi atau ditambah sesuatu apapun dan belum mendapat perlakuan apapun (SNI 01-3141-1998). Dalam prakteknya sangat kecil peluang kita untuk mengonsumsi susu segar definisi SNI tersebut di atas. Umumnya susu yang dikonsumsi masyarakat adalah susu olahan baik dalam bentuk cair (susu pasteurisasi, susu UHT) maupun susu bubuk.

Susu pasteurisasi merupakan susu yang diberi perlakuan panas sekitar 63-72 derjat Celcius selama 15 detik yang bertujuan untuk membunuh bakteri patogen. Susu pasteurisasi harus disimpan pada suhu rendah (5-6 derjat
Celcius) dan memiliki umur simpan hanya sekitar 14 hari.

Susu bubuk berasal susu segar baik dengan atau tanpa rekombinasi dengan zat lain seperti lemak atau protein yang kemudian dikeringkan. Umumnya pengeringan dilakukan dengan menggunakan spray dryer atau roller drayer.
Umur simpan susu bubuk maksimal adalah 2 tahun dengan penanganan yang baik dan benar. Susu bubuk dapat dikelompokkan menjadi tiga jenis yaitu susu bubuk berlemak (full cream milk prowder), susu bubuk rendah lemak (partly skim milk powder) dan susu bubuk tanpa lemak (skim milk prowder) (SNI 01-2970-1999).

Susu UHT (ultra high temperature) merupakan susu yang diolah menggunakan pemanasan dengan suhu tinggi dan dalam waktu yang singkat (135-145 derajat Celcius) selama 2-5 detik (Amanatidis, 2002). Pemanasan dengan suhu tinggi bertujuan untuk membunuh seluruh mikroorganisme (baik pembusuk maupun patogen) dan spora. Waktu pemanasan yang singkat dimaksudkan untuk mencegah kerusakan nilai gizi susu serta untuk mendapatkan warna, aroma dan rasa yang relatif tidak berubah seperti susu segarnya.

Proses Susu UHT

Susu cair segar UHT dibuat dari susu cair segar yang diolah menggunakan pemanasan dengan suhu tinggi dan dalam waktu yang sangat singkat untuk membunuh seluruh mikroba, sehingga memiliki mutu yang sangat baik. Secara kesuluruhan faktor utama penentu mutu susu UHT adalah bahan baku, proses pengolahan dan pengemasannya. Bahan baku susu UHT cair segar adalah susu segar yang memiliki mutu tinggi terutama dalam komposisi gizi. Hal ini didukung oleh perlakuan pra panen hingga pasca panen yang terintegrasi. Pakan sapi harus diatur agar bermutu baik dan mengandung zat-zat gizi yang memadai, bebas dari antibiotika dan bahan-bahan toksis lainnya. Dengan demikian, sapi perah akan menghasilkan susu dengan komposisi gizi yang baik. Mutu susu segar juga harus didukung oleh cara pemerahan yang benar termasuk di dalamnya adalah pencegahan kontaminasi fisik dan mikrobiologis dengan sanitasi alat pemerah dan sanitasi pekerja. Susu segar yang baru diperah harus diberli perlakuan dingin termasuk transportasi susu menuju pabrik.

Pengolahan di pabrik untuk mengkonversi susu segar menjadi susu UHT juga harus dilakukan dengan sanitasi yang maksimum yaitu dengan menggunakan alat-alat yang steril dan meminimumkan kontak dengan tangan. Seluruh proses dilakukan secara aseptik. Susu UHT dikemas secara higienis dengan menggunakan kemasan aseptik multilapis berteknologi canggih. Kemasan multilapis ini kedap udara sehingga bakteri pun tak dapat masuk ke dalamnya. Karena bebas bakteri perusak minuman, maka susu UHT pun tetap segar dan aman untuk dikonsumsi. Selain itu kemasan multilapis susu UHT ini juga kedap cahaya sehingga cahaya ultra violet tak akan mampu menembusnya dengan terlindungnya dari sinar ultra violet maka kesegaran susu UHT pun akan tetap terjaga. Setiap kemasan aseptik multilapis susu UHT disterilisasi satu per satu secara otomatis sebelum diisi dengan susu. Proses tersebut secara otomatis dilakukan hampir tanpa adanya campur tanganmanusia sehingga menjamin produk yang sangat higienis dan memenuhi standar kesehatan internasional. Dengan demikian teknologi UHT dan kemasan aseptik multilapis menjamin susu UHT bebas bakteri dan tahan lama tidak membutuhkan bahan pengawet dan tak perlu disimpan di lemari pendingin hingga 10 bulan setelah diproduksi.

Keunggulan Susu UHT

Kelebihan-kelebihan susu UHT adalah simpannya yang sangat panjang pada susuh kamar yaitu mencapai 6-10 bulan tanpa bahan pengawet dan tidak perlu dimasukkan ke lemari pendingin. Jangka waktu ini lebih lama dari umur simpan produk susu cair lainnya seperti susu pasteurisasi. Selain itu susu UHT merupakan susu yang sangat higienis karena bebas dari seluruh mikroba (patogen/penyebab penyakit dan pembusuk) serta spora sehingga potensi kerusakan mikrobiologis sangat minimal, bahkan hampir tidak ada. Kontak panas yang sangat singkat pada proses UHT menyebabkan mutu sensori (warna, aroma dan rasa khas susu segar) dan mutu zat gizi, relatif tidak berubah.

Proses pengolahan susu cair dengan teknik sterilisasi atau pengolahan menjadi susu bubuk sangat berpengaruh terhadap mutu sensoris dan mutu gizinya terutama vitamin dan protein. Pengolahan susu cair segar menjadi susu UHT sangat sedikit pengaruhnya terhadap kerusakan protein. Di lain pihak kerusakan protein sebesar 30 persen terjadi pada pengolahan susu cair menjadi susu bubuk.

Kerusakan protein pada pengolahan susu dapat berupa terbentuknya pigmen coklat (melanoidin) akibat reaksi Mallard. Reaksi Mallard adalah reaksi pencoklatan non enzimatik yang terjadi antara gula dan protein susu akibat proses pemanasan yang berlangsung dalam waktu yang cukup lama seperti pada proses pembuatan susu bubuk. Reaksi pencoklatan tersebut menyebabkan menurunnya daya cerna protein. Proses pemanasan susu dengan suhu tinggi dalam waktu yang cukup lama juga dapat menyebabkan terjadinya rasemisasi asam-asam amino yaitu perubahan konfigurasi asam amino dari bentuk L ke bentuk D. Tubuh manusia umumnya hanya dapat menggunakan asam amino dalam bentuk L. Dengan demikian proses rasemisasi sangat merugikan dari sudut pandang ketersediaan biologis asam-asam amino di dalam tubuh.

Reaksi pencoklatan (Mallard) dan rasemisasi asam amino telah berdampak kepada menurunnya ketersedian lisin pada produk-produk olahan susu. Penurunan ketersediaan Lisin pada susu UHT relatif kecil yaitu hanya mencapai 0-2 persen. Pada susu bubuk penurunannya dapat mencapai 5-10 persen.

Tip Penggunaan Susu UHT
Apabila kemasan susu UHT telah dibuka, maka susu tersebut harus disimpan pada refrigerator. Susu UHT harus dihindarkan dari penyimpanan pada suhu tinggi (di atas 50 derajat Celcius) karena dapat terjadi gelasi yaitu pembentukan gel akibat kerusakan protein.

Kerusakan susu UHT sangat mudah dideteksi secara visual, ciri utama yang umum terjadi adalah kemasan menggembung. Gembungnya kemasan terjadi akibat kebocoran kemasan yang memungkinkan mikroba-mikroba penbusuk tumbuh dan memfermentasi susu. Fermentasi susu oleh mikroba pembusuk menghasilkan gas CO2 yang menyebabkan gembung. Kerusakan juga ditandai oleh timbulnya bau dan rasa yang masam. Selain menghasilkan gas, aktivitas fermentasi oleh mikroba pembusuk juga menghasilkan alkohol dan asam-asam organik yang menyebabkan susu menjadi berflavor dan beraroma masam.

Hindari mengkonsumsi susu UHT yang telah mengental. Fermentasi susu oleh bakteri pembusuk juga pembusuk juga menyebabkan koagulasi dan pemecahan protein akibat penurunan pH oleh asam-asam organik. Koagulasi dan pemecahan protein inilah yang menyebabkan tekstur susu rusak yaitu menjadi pecah dan agak kental.

(Nara sumber: Â Prof Dr Ir Made Astawan MS).

Nah... selain nutrisi gizi nya yg terjamin (mutu gizi relatif tidak berubah), susu UHT juga higienis, murah, praktis lg... Minum susu UHT yuks...

--Athar dan Mow mow -nya--


Sent from my BlackBerry® smartphone


11 Feb 2011

Tips memilih baby sitter (for working mama)

Tips memilih baby sitter (for working mama):
1. Pemilihan baby sitter/BS atau asisten (pembantu) sebaiknya dilakukan oleh kita sendiri, atau bisa juga dengan membawa anak (utk BS/Ass toddler ->utk melihat apakah BS/Ass komunikatif dan senang dg dunia anak), dg kriteria:
 Pilih yayasan/penyalur yg “recommended
 Penampilan BS/Ass : bersih, rapi, rajin, tutur kata yg sopan, sehat (fisik maupun mental) – bias dilihat jg dr latar belakang kelg-nya.
 Punya pengetahuan dasar (antisipasi thd gejala penyakit, pengetahuan ttg kebersihan, keamanan, pendidikan dasar seperti toilet training , tata cara mensterilkan botol/tempat makan anak, memasak MPASI (utk toddler)
 Identitas dan pengalaman kerja yg jelas ->qt bisa wawancara langsung. Untuk amannya, minta foto copy sertifikat pendidikan BS dan foto copy KTP.
Dalam sesi wawancara,
 Usia dan latar belakang BS/Ass
Utk BS/Ass senior – biasanya berumur 25 th ke atas
Disarankan utk bayi mulai newborn, krn aktivitas bayi tdk bgt banyak… Tdk memerlukan kecepatan dan kesigapan dalam mengawasi bayi.
Biasanya utk BS/Ass senior, byk yg sdh berkeluarga dan memiliki anak, sehingga pengalaman mengurus dan merawat bayi/anak tdk diragukan lagi.

Kendalanya :
- Selalu ambil jatah cuti dan terkadang ada juga yg baru kembali mepet dgn jam kerja kantor (pengalaman pribadi : BS selalu kembali di hari senin pagi, alhasil berangkat kantor terlambat.. bat.. bat…)
- Salarynya mahal, dan belum tentu sesuai dgn qt
- dikhawatirkan akan lebih banyakmenggurui dan cenderung tidak mampu mengikuti teori perkembangan bayi/anak jaman sekarang (management ASI, MPASI-non gulgar)

Utk BS/Ass junior : biasanya berumur 25 th ke bawah
Disarankan utk toddler/yg sdh mulai belajar berjalan, krn aktivitas bayi banyak sehingga memerlukan kecepatan dan kesigapan dalam mengawasi bayi/anak.

2. Ambil baby sitter/BS atau asisten (pembantu) utk qt training tata cara perawatan bayi selama qt sudah memasuki masa cuti, baik itu menunggu kelahiran maupun setelah bayi lahir.
Positifnya :
Bisa tahu apakah BS/Ass cocok atau tdk, karena ini penting banget… Ga mau kan qt bolak balik ganti BS/Ass, yg ada bayi/anak dan mama (WM) yg stress… Butuh penyesuaian lagi… Harus mengajari lagi… Mencari pengganti lagi…. Merepotkan mertua/orang tua lagi… (menitipkan anak selama blm mendapatkan pengganti BS/Ass), dan yg pasti management waktu qta jg jadi berantakan.. kan.. kan...

3. Periksa isi tas sewaktu BS/Ass sdh bersama qt, pastikan barang bawaannya aman dari benda-benda tajam maupun obat-obatan. Just in case, kekhawatiran WM, kalau2 anak/bayi diberi obat tidur selama qt tinggal kerja-> efek sering denger pemberitaan TV di kantor…

4. Tambahan dari temen ney, jumlah seragam BS ternyata berpengaruh lama tidaknya BS bekerja… Pada dasarnya, tiap 3 bln sekali qt wajib memberikan seragam. Jadi… kalaupun jumlahnya sedikit, bisa saja, lama kerja/pengalaman kerja di t4 yg lama, maksimal 3 bln…

Basically, awal pertama BS/Ass harus ada pengawasan, baik itu orang tua, mertua atau saudara qt... Apalg masa-masa qt libur (cuti/weekend) sdh habis.. Namun pengawasan ini biasanya berlangsung 2-3 hari saja, untuk melihat apakah BS/Ass yg kita pilih bener2 bisa kerja tanpa ada qt/mama di rumah...

List baby sitter di semarang aku share di sini.

Sent from my BlackBerry® smartphone

4 Feb 2011

1st Imlek with gajah n barongsai

Bertepatan dg tahun baru cina, ♍ª♍ª ingin mengajak Athar melihat, mengetahui, dan merasakan suasana imlek di semarang. Pas ♍ª♍ª melihat spanduk ada acara perayaan imlek di SriRatu, yg mana ada atraksi gajah n barongsai.. Akhirnya dipilihlah Sri Ratu. This is it...

--Athar--

--Athar n his aunty--

--Athar n his aunty--


Sent from my BlackBerry® smartphone